×

Jasa Desain Web : 4 Tips Mudah Untuk Mewujudkan Desain Web Yang Berhasil

PRODUCT DETAIL

Archives

2024 2023 2022 2021 2020 2019 2018 2017 2015 2014 2013 2012
Jasa Desain Web : 4 Tips Mudah Untuk Mewujudkan Desain Web Yang Berhasil

04 April 2013

By : Web Design Surabaya

Sebagian besar situs-situs yang sukses pasti memiliki beberapa hal yang sama yang berkontribusi terhadap keberhasilan mereka. Tidak ada yang terlalu besar atau kecil saat Anda sebagai penyedia jasa desain web merancang sebuah website. Setiap detail diperhitungkan - baik itu warna, font, logo, banner atau menu di situs. Jika semua hal-hal ini tidak ditangani dengan benar, maka dapat merusak semua upaya Anda dalam merancang website. Berikut ini adalah empat tips yang Anda dapat gunakan sebagai penyedia jasa desain web untuk mewujudkan desain web yang sukses.

Penyesuaian Yang Tepat

Penyesuaian yang tepat (vertikal atau horizontal) adalah suatu keharusan bagi penyedia jasa desain web dalam pembuatan situs web karena membantu menjaga konsistensi dalam desain keseluruhan dan membuat situs tampak lebih bersih dan lebih profesional bagi para pengunjung. Dengan demikian, penempatan elemen halaman seperti gambar, text box, dan bahkan jarak tidak ditempakan secara random. Hal ini bisa saja sulit dilakukan secara manual, oleh karena itu penyedia jasa desain web dapat menggunakan grid saat merancang.  Jenis dan ukuran grid yang diperlukan dapat divariasikan untuk mendapatkan desain website yang sesuai.

Menjaga Kontras

Kontras memainkan peran yang sangat penting dalam menggarisbawahi elemen penting dari pada suatu situs. Tapi pertanyaannya adalah bagaimana menciptakan kontras? Nah, salah satu cara termudah bagi penyedia jasa desain web untuk membuat kontras dalam berbagai elemen adalah dengan memainkan warna. Cukup pilih area di mana Anda ingin pengunjung untuk fokus, dan ciptakan kontras maksimum di sana.

Buat sebuah Hirarki Dengan Tipografi

Tipografi yang terlalu banyak dapat membingungkan pengunjung dan merusak  website yang bahkan disusun dengan baik sekalipun. Dengan demikian, daripada menggunakan banyak font yang berbeda, Anda sebagai penyedia jasa web desain dapat mencoba variasi font yang sama untuk elemen yang berbeda. Dengan cara ini, pengunjung web akan dapat membedakan antara berbagai elemen dengan mudah. Misalnya, font yang dipakai untuk menuliskan kata "Produk Baru" tampilannya sedikit berbeda dan sedikit lebih besar daripada font lainnya pada halaman web. Hal ini akan segera menarik perhatian para pengunjung dan mendorong mereka untuk melakukan suatu tindakan.

Menjaga Konsistensi

Penyedia jasa desain web harus menjaga konsistensi di semua halaman web. Untuk tujuan ini, Anda harus menargetkan pada struktur tata letak yang sederhana dan menggunakannya sebagai standar untuk semua halaman web. Halaman web seperti home page, about us page, contact page dapat memiliki layout yang berbeda, tetapi ketika Anda membuat service page, mereka semua harus seragam. Hal yang sama berlaku untuk banner, logo, header atau sidebar pada setiap halaman.

15
11, 2024
Seperti yang kita tahu, belakangan ini orang-orang banyak mengandalkan google untuk mendapatkan info…
18
10, 2024
Pernahkah Anda mendengar istilah metadata dalam dunia teknologi informasi? Istilah ini sudah lazim d…
11
10, 2024
Google Ads, sebelumnya dikenal sebagai Google AdWords, adalah platform periklanan online yang dimili…